Sunday, November 7, 2010
NERDS: National Espionage, Rescue, and Defense Society (Book One) - Michael Buckley
Untuk pembaca setia blog gue (emangnya ada? hahahahaha) nama Michael Buckley bisa jadi sudah tidak asing lagi di telinga...er...atau mata. Michael Buckley juga merupakan pengarang The Sisters Grimm, yang buku-bukunya juga gue baca. Jadi agak tidak mengherankan kalau gue kemudian tertarik dengan buku ini.
NERDS, sama seperti buku The Sisters Grimm memang ditujukan untuk anak-anak grades 5-8. SMP mungkin ya kalo untuk di Indonesia. Tapi toh untuk gue, buku ini tetep menarik untuk dibaca dan dinikmati dan dinanti lanjutannya. Kebetulan lanjutannya dalam format paperback udah ada di Periplus dan gue berdoa semoa tuh buku masih ada!
So...NERDS udah muncul dari tahun 2009 (menurut amazon.com), tapi berhubung waktu itu masih dalam bentuk hardcover dan sepertinya belum masuk sini (apa di Kinokuniya udah pernah ada ya?) jadi ya gue hanya bisa mengamati dan mengagumi dari kejauhan (baca: dari internet). Ketika kemaren ketemu yang format paperback di Periplus, gue udah mau beli dua-duanya, tapi masih agak ragu-ragu plus ketemu another adult fiction yang memang the last book of the series yang gue kumpulin. Jadi lebih milih untuk beli buku novel itu dulu.
Jadi...cerita apa sih NERDS itu?
Jackson Jones, 11, transitions from Mr. Popular to complete loser in the time it takes to be fitted for braces with headgear. He soon happens upon the underground headquarters of a group of outcasts called NERDS, who, with the help of technology "upgrades," turn weaknesses like allergies into superpowers, fighting crime in secret until the age of 18. While trying to escape, Jackson himself is accidentally upgraded—his braces become equipped with tiny nanobytes capable of morphing into any object. Asked to join the NERDS, Jackson quickly learns that not everyone wants him around—especially those he used to pick on. Unity must come quickly, however, to foil the evil Dr. Jigsaw, whose mission to reunite the continents of the world will lead to massive destruction.
Nerd kalo diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia artinya kutu buku (masih kutu buku 'kan artinya?), sedangkan kalo menurut gue, nerd itu lebih dari sekedar kutu buku. Nerd itu bisa dibilang anak-anak yang jenius (pinter lah kalo bukan jenius), cangggung dalam bersosialisasi dengan anak-anak seumurannya, berpenampilan berbeda (seringkali jadi bahan lelucon teman), punya kebiasaan aneh, pokoknya agak memalukan lah penampilan luarnya.
Jackson Jones merupakan salah satu popular kid. Cakep, termasuk anggota football (meskipun baru SD tp sekolahannya udah punya football team), dan sayangnya seorang bully, terutama untuk mereka yang termasuk dalam kategori nerd. Betapa dunia serasa berputar 180 derajat ketika Jackson terpaksa harus pake kawat gigi. Dan bukan sekedar kawat gigi biasa, tapi kawat gigi yang ada headgearnya, jadi ada kawat yang melingkar di kepalanya. Cek di internat for braces headgear untuk liat gambar lebih jelasnya. Yang pasti, memang terlihat aneh. Dan Jackson, berubah dari popular menjadi nerd. Maka petualangan pun dimulai!
Awalnya, agak sedikit sebel dengan tingkah laku Jackson yang masih berusaha memperoleh kepopulerannya kembali, tapi karena ini cerita tentang espionage, jadi dalam usahanya pun juga sedikit banyak melibatkan beberapa aksi. Ketika akhirnya Jackson bergabung dengan NERDS pun Jackson masih agak menyebalkan. Baru menjelang akhir klimaks, Jackson baru menyadari kesalahannya dan berusaha memperbaiki diri.
Buku ini memang untuk anak-anak, jadi buat yang punya adik, teman, ponakan, bahkan anak yang masih SMP or SD, kayaknya nih buku asik banget untuk dikasih ke mereka. Ok, I know it's in English...yah bacain lah sambil ditranslate hahahaha...or berdoa aja enggak lama lagi keluar yang versi Bahasa Indonesia meskipun agak bingung juga sih bakal diterjemahkan apa NERDS.... Yang pasti, buku ini seru untuk dibaca. Lucu juga dan yah menunjukkan bahwa bahkan nerd pun bisa jadi jagoan. Ada kalimat di buku ini yang bagus banget menurut gue.
"It's because we know that what popular kids have to offer the world is so tiny and unimportant compared to what the nerds will do. The dorks, dweebs, goobers, and spazzes that you picked on are the ones who will grow up to discover the vaccines, write the great novels, push the boundaries of science and technology, and invent things that make people healthier and happier. Nerds change the world." pp 190.
So well said!!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Please e-mail me directly if you have any question about things that I wrote in this blog at celotehze@yahoo.com
No comments:
Post a Comment